Hari Bhayangkara Ke-76, Polres Sumbawa Laksanakan Giat Anjangsana

    Hari Bhayangkara Ke-76, Polres Sumbawa Laksanakan Giat Anjangsana

    Sumbawa NTB, Sambut Hari Bhayangkara ke 76, Polres Sumbawa bersama Bhayangkari Polres Sumbawa menggelar serangkaian acara, salah satu diantaranya pada hari ini yaitu anjangsana ke Purnawirawan Polri dan Personil Polres Sumbawa yang sakit menahun, Selasa (14/06/22) pagi.

    Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kabag Ren Polres Sumbawa Akp Sunarya mengatakan bahwa, kegiatan yang dilakukan dalam rangka Hari Bhayangkara ke 76 tersebut bertujuan untuk menjalin tali silahturahmi terhadap Purnawirawan Polri dan anggota Polri yang sedang mengalami sakit sebagai bagian kepedulian Polri.

    Dalam kegiatan tersebut Personel Polres bersama Bhayangkari memberikan bantuan berupa beras dan sembako sebagai bentuk rasa sosial, dukungan sekaligus penghormatan dan penghargaan atas jasa-jasa Purnawirawan Polri dan personel Polri yang telah mengabdi serta bekerja maksimal hingga akhir masa pensiun khususnya kepada institusi Polri di Polres Sumbawa.

    "Anjangsana yang dilakukan sebagai wujud silaturahmi dengan Anggota yang sakit dan purnawirawan polri. Dan kegiatan tersebut dalam rangka menjalin kemitraan sehingga tetap terjalin rasa kebersamaan, mudah-mudahan di Hari Bhayangkara ke 76 yang jatuh pada tanggal 01 Juli 2022, Polri semakin dicintai oleh masyarakat, ” kata Kabag Ren. (Adb)

    Sumbawa
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Mantapkan Suksesnya Pengamanan MXGP , Polres...

    Artikel Berikutnya

    Penonton Dihimbau Gunakan Roda Dua dan Shutle...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami